Bisnis merupakan salah
satu kegiatan yang sering dilakukan didalam kehidupan sehari hari, dimana dapat
dilakukan secara individu maupun secara berkelompok untuk memperoleh keuntungan
dengan menjual barang atau jasa yang disediakan oleh pemilik bisnis tersebut. Kata “bisnis” berasal dari bahasa Inggris,
yaitu “business” yang artinya lebih mendekati kata usaha atau
bisnis yang dimana dari kedua makna tersebut dapat tersirat sebuah cara untuk
mendapatkan keuntungan.
Penggunaan kata “bisnis”
dapat dibedakan menjadi tiga, tergantung skupnya. Kata bisnis dapat merujuk
pada:
- Badan Usaha, yaitu kesatuan Yuridis, teknis, dan ekonomis untuk mencari keuntungan.
- Sektor Pasar Tertentu, misalnya pasar Modal.
- Seluruh aktivitas pada komunitas produsen barang dan jasa[1].
Selain dari pengertian
menurut arti kata, berikut ini adalah pengertian bisnis menurut para ahli,
diantaranya adalah :
1. Hughes dan Kapoor
Menurut Hughes dan
Kapoor, definisi bisnis adalah suatu kegiatan individu yang terorganisasi untuk
menghasilkan dan menjual barang dan jasa guna mendapatkan keuntungan dalam
memenuhi kebutuhan masyarakat.
2. Brown dan Pretello
Menurut Brown dan
Pretello, pengertian bisnis adalah lembaga yang menghasilkan barang dan jasa
yang dibutuhkan oleh masyarakat serta semua hal yang mencakup berbagai usaha
yang dilakukan pemerintah maupun swasta tidak peduli mengejar laba ataupun
tidak.
3. Jeff Madura
Menurut Jeff Madura,
pengertian bisnis adalah perusahaan yang menyediakan produk atau layanan yang
diinginkan oleh pelanggan.
4. L. R. Dicksee
Menurut L. R. Dicksee,
definisi bisnis adalah suatu bentuk aktivitas yang utamanya bertujuan untuk
memperoleh keuntungan bagi yang yang mengusahakan atau yang berkepentingan
dalam terjadinya aktivitas tersebut.[1].
Jenis – jenis Bisnis
Semakin dengan
berkembangnya jaman, kegiatan bisnis pun juga memiliki keberagaman dalam
implementasinya dimana kegiatan bisnis tersebut dapat dibedakan menjadi
beberapa jenis, diantaranya adalah sebagai berikut :
1.
Berdasarkan Kegiatannya
Bisnis berdasarkan jenis
kegiatannya, dibagi menjadi 4 macam, yaitu :
a.
Bisnis Agraris
Bisnis agraris adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang dilakukan di bidang pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan, dan lain sebagainya. Misalnya seperti, ikan, sapi, kambing, dan lain sebagainya.
Bisnis agraris adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang dilakukan di bidang pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan, dan lain sebagainya. Misalnya seperti, ikan, sapi, kambing, dan lain sebagainya.
b.
Bisnis Ekstraktif
Bisnis ekstraktif adalah kegiatan bisnis yang dilakukan di bidang pertambangan, yaitu dengan cara menggali atau mengeruk bahan-bahan tambang yang dimiliki oleh perut bumi. Contoh bahan tambangnya adalah: batu bara, besi, emas, intan, tembaga, minyak, gas bumi, dan lain sebagainya.
Bisnis ekstraktif adalah kegiatan bisnis yang dilakukan di bidang pertambangan, yaitu dengan cara menggali atau mengeruk bahan-bahan tambang yang dimiliki oleh perut bumi. Contoh bahan tambangnya adalah: batu bara, besi, emas, intan, tembaga, minyak, gas bumi, dan lain sebagainya.
c. Bisnis Jasa
Bisnis jasa adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang dilakukan di bidang jasa yang menghasilkan atau menciptakan suatu produk yang tidak tampak atau tidak berbentuk. Misalnya seperti, pariwisata, jasa asuransi, pendidikan, kesehatan, kecantikan, dan lain sebagainya.
Bisnis jasa adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang dilakukan di bidang jasa yang menghasilkan atau menciptakan suatu produk yang tidak tampak atau tidak berbentuk. Misalnya seperti, pariwisata, jasa asuransi, pendidikan, kesehatan, kecantikan, dan lain sebagainya.
d. Bisnis Industri
Bisnis industri adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang dilakukan di bidang industri manufacturing. Misalnya seperti, industri tekstil, pesawat terbang, rokok, kertas, garmen, dan lain – lain.
Bisnis industri adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang dilakukan di bidang industri manufacturing. Misalnya seperti, industri tekstil, pesawat terbang, rokok, kertas, garmen, dan lain – lain.
2.
Berdasarkan Jenis Kegunaanya
Berdasarkan jenis
kegunaannya, bisnis dibagi menjadi 4 macam, yaitu :
a.
Form Utility (Kegunaan bentuk)
Form utility adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang melakukan perubahan dan mengolah suatu benda menjadi bentuk yang berbeda dari bentuk sebelumnya sehingga dapat memiliki manfaat yang lebih untuk masyarakat. Misalnya seperti, bisnis meubel, roti, pakaian, dan lain sebagainya.
Form utility adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang melakukan perubahan dan mengolah suatu benda menjadi bentuk yang berbeda dari bentuk sebelumnya sehingga dapat memiliki manfaat yang lebih untuk masyarakat. Misalnya seperti, bisnis meubel, roti, pakaian, dan lain sebagainya.
b. Place Utility (Kegunaan tempat)
Place utility adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang melakukan pemindahan sesuatu benda dari satu tempat ke tempat lainnya yang dapat memiliki manfaat lebih dan bergerak di dalam bidang transportasi. Misalnya seperti, angkutan barang, angkutan manusia, laut, darat, udara, dan lain sebagainya.
Place utility adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang melakukan pemindahan sesuatu benda dari satu tempat ke tempat lainnya yang dapat memiliki manfaat lebih dan bergerak di dalam bidang transportasi. Misalnya seperti, angkutan barang, angkutan manusia, laut, darat, udara, dan lain sebagainya.
c. Time Utility (Kegunaan waktu)
Time utility adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang melakukan usahanya dengan menyimpan barang dengan tujuan jika barang yang dikeluarakan kurang memiliki manfaat untuk konsumen maka barang tersebut akan disimpan, dan akan dikeluarkan kembali jika barang tersebut sudah memiliki manfaat untuk para konsumennya. Misalnya seperti, pergudangan di pelabuhan, bulog, dan lain sebagainya.
Time utility adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang melakukan usahanya dengan menyimpan barang dengan tujuan jika barang yang dikeluarakan kurang memiliki manfaat untuk konsumen maka barang tersebut akan disimpan, dan akan dikeluarkan kembali jika barang tersebut sudah memiliki manfaat untuk para konsumennya. Misalnya seperti, pergudangan di pelabuhan, bulog, dan lain sebagainya.
d. Possession Utility (Kegunaan pemilikan)
Possession utility adalah kegiatan atau aktivitas bisnis yang melakukan usaha
bisnisnya untuk menciptakan atau menghasilkan dan memenuhi kegunaan terhadap
barang atau jasa yang dimilikinya. Misalnya seperti, perdagangan, pertokoan dan
lain sebagainya.[2]
Tujuan Bisnis
Dalam melakukan kegiatan berbisnis, memiliki tujuan sangat diperlukan
agar bisnis tersebut dapat berjalan dengan baik dan memberikan keuntungan yang
maksimal, dengan tujuan sebagai berikut :
a. Memperoleh keuntungan dari kegiatan bisnis.
b. Melakukan pengadaan barang ataupun jasa yang
dibutuhkan oleh masyarakat.
c. Mencapai kesejahteraan pemilik faktor
produksi dan masyarakat.
d. Menciptakan lapangan pekerjaan bagi
masyarakat.
e. Menunjukkan eksistensi suatu perusahaan dalam
jangka panjang.
f. Meningkatkan kemajuan dan pertumbuhan ekonomi
masyarakat secara umum.
g. Menunjukkan prestise dan prestasi.[2]
h. Menumbuhkan rasa kepercayaan diri dalam
membangun sebuah bisnis.
i. Menciptakan peluang baru dalam dunia bisnis
Manfaat Bisnis
Selain dalam berbisnis
membutuhkan sebuah tujuan, ada juga manfaat yang dapat diambil dalam sebuah
bisnis, diantaranya yaitu :
a. Memperoleh Kepuasan bagi Diri Sendiri : Dengan berbisnis, menumbuhkan rasa puas bagi diri sendiri dengan melakukan bisnis yang berhasil tumbuh dan berkembang serta memberikan dampak postifi bagi diri sendiri maupun masyarakat.
b. Mengatur Waktu Berbisnis : Ketika memulai sebuah bisnis, dapat mengatur jam kerja bagi pemilik maupun karyawan yang bekerja dalam bisnis tersebut, sehingga tidak terlalu terpaku pada waktu yang biasanya digunakan dalam dunia kerja.
c. Masa Depan yang lebih cerah : Melakukan bisnis dapat memberikan sebuah gambaran masa depan yang terjamin, dimana memotivasi untuk gigih dalam berbisnis dan memberikan keuntungan yang maksimal.
d. Menambah Rasa Percaya Diri : Melakukan bisnis berarti melatih pribadi menjadi orang yang memiliki tingkat percaya diri yang tinggi sehingga bisa meyakinkan diri sendiri maupun orang lain bahwa bisnis tersebut dapat berjalan dengan baik.
e. Menambah Pengalaman dan Wawasan : Banyak pelajaran yang dapat dari melakukan kegiatan bisnis, dimana dapat memberikan pengetahuan serta relasi yang mempengaruhi perkembangan suatu bisnis.
f. Menumbuhkan Kreativitas dan Inovasi : Ketika memiliki suatu bisnis, maka akan datang sebuah ide untuk menciptakan sesuatu yang baru yang belum pernah ada, dimana tidak ada batasan maupun halangan dalam mewujudkannya.
a. Memperoleh Kepuasan bagi Diri Sendiri : Dengan berbisnis, menumbuhkan rasa puas bagi diri sendiri dengan melakukan bisnis yang berhasil tumbuh dan berkembang serta memberikan dampak postifi bagi diri sendiri maupun masyarakat.
b. Mengatur Waktu Berbisnis : Ketika memulai sebuah bisnis, dapat mengatur jam kerja bagi pemilik maupun karyawan yang bekerja dalam bisnis tersebut, sehingga tidak terlalu terpaku pada waktu yang biasanya digunakan dalam dunia kerja.
c. Masa Depan yang lebih cerah : Melakukan bisnis dapat memberikan sebuah gambaran masa depan yang terjamin, dimana memotivasi untuk gigih dalam berbisnis dan memberikan keuntungan yang maksimal.
d. Menambah Rasa Percaya Diri : Melakukan bisnis berarti melatih pribadi menjadi orang yang memiliki tingkat percaya diri yang tinggi sehingga bisa meyakinkan diri sendiri maupun orang lain bahwa bisnis tersebut dapat berjalan dengan baik.
e. Menambah Pengalaman dan Wawasan : Banyak pelajaran yang dapat dari melakukan kegiatan bisnis, dimana dapat memberikan pengetahuan serta relasi yang mempengaruhi perkembangan suatu bisnis.
f. Menumbuhkan Kreativitas dan Inovasi : Ketika memiliki suatu bisnis, maka akan datang sebuah ide untuk menciptakan sesuatu yang baru yang belum pernah ada, dimana tidak ada batasan maupun halangan dalam mewujudkannya.
Teknologi Informasi dan
Komunikasi
Peran teknologi dalam
penyebaran informasi dan dalam komunikasi sudah sangat berkembang dijaman
sekarang, dimana teknologi informasi mencakup segala hal yang berkaitan dengan
proses, pengolahan, dan penggunaan informasi, sedangkan teknologi komunikasi mencakup
segala hal yang berkaitan dengan penggunaan alat untuk memproses maupun
mentransfer data untuk disebarkan atau diberikan kepada perangkat yang meminta
data tersebut.
Sedangkan pengertian teknologi informasi dan
komunikasi menurut para ahli adalah sebagai berikut :
1. Menurut Eric Deeson, Harper Collins Publishers, Dictionary of
Information Technology, Glasgow,UK,1991
“Information Technology (IT) the handling of information by
electric and electronic (and microelectronic) means.”Here handling includes
transfer. Processing, storage and access, IT special concern being the use of
hardware and software for these tasks for the benefit of individual people and
society as a whole”.
2. Menurut Puskur Diknas Indonesia, Teknologi Informasi dan
Komunikasi (TIK) mencakup dua aspek, yaitu Teknologi
Informasi dan Teknologi Komunikasi.
Teknologi Informasi adalah meliputi segala hal yang berkaitan
dengan proses, penggunaan sebagai alat bantu, manipulasi, dan pengelolaan
informasi.Teknologi Komunikasi adalah segala hal yang berkaitan dengan
penggunaan alat bantu untuk memproses dan mentransfer data dari perangkat yang
satu ke lainnya.
3. Menurut Susanto ( 2002 ) informasi merupakan hasil dari
pengolahan data namun tidak semua hasil dari pengolahan tersebut dapat menjadi
informasi.[5]
Sehingga dapat
disimpulkan bahwa teknologi informasi dan komunikasi merupakan sebuah media
yang digunakan untuk mentransfer atau mengkomunikasikan informasi kepada orang
lain agar informasi tersebut dapat digunakan untuk pengetahuan maupun
memberikan wawasan yang bermanfaat.
Manfaat Teknologi
Informasi dan Komunikasi
Perkembangan teknologi
informasi dan komunikasi memberikan manfaat yang besar bagi kehidupan manusia,
dimana berbagai bidang kehidupan manusia dapat dimudahkan dengan menerapkan hal
ini. Beberapa manfaat dari penggunaan teknologi informasi dan komunikasi
didalam kehidupan sehari hari, yaitu :
1. Berkomunikasi menjadi lebih mudah dan cepat
Kehadiran teknologi
komunikasi dan informasi baru telah menimbulkan revolusi komunikasi di seluruh
dunia, ditambah dengan hadirnya internet yang memudahkan semua media komunikasi
untuk saling berhubung sehingga menghemat waktu dan biaya.
2. Memudahkan akses informasi
Dengan adanya internet,
informasi yang ada dapat diakses dengan mudah dimana pun dan kapan pun sehingga
memudahkan setiap orang untuk mencari informasi yang diinginkan.
3. Proses perdagangan dilakukan secara elektronik
Memudahkan perdagangan
sehinggga dapat dilakukan secara online, sehingga proses perdagangan dapat
berjalan dengan cepat dan luas cakupan dapat mencapai ke pasar global yang
ditandai dengan munculnya e-commerce.
4. Transaksi secara online
Transaksi dapat
dilakukan dengan mudah melalui aplikasi perbankan yang terkoneksi dengan
internet sehingga melakukan transaksi dapat dilakukan dimana saja dan kapan
saja.
5. Membuat proses komunikasi pembelajaran menjadi
semakin menarik
Pembelajaran dengan
teknologi dapat dilakukan melalui e-learning yang berisi berbagai materi
pelajaran dengan multimedia yang memudahkan pelajar untuk lebih cepat memahami
materi dan dapat dilakukan secara jarak jauh secara real time.
6. Membantu proses komunikasi pemerintahan
Dengan adanya
e-government, masyarakat dapat mengakses informasi yang ada dipemerintahan
dengan informasi yang jelas, akurat, dan dapat dipertanggungjawabkan.
7. Komunikasi tanpa batas
Internet membuat
informasi dapat diakses menjadi tanpa batas, sehingga peristiwa diseluruh dunia
dapat diketahui, dan membuat interaksi antara kerabat yang tinggal jauh dapat
saling berhubungan antara satu sama lain.
8. Berbagi informasi secara efektif
Pertukaran informasi
menjadi semakin cepat sehingga penyebarannya dapat merata.
9. Membuka peluang untuk dapat bekerja secara online
Bekerja secara online
dapat memberikan efek lebih baik dimana efisiensi waktu, biaya, maupun jarak,
serta dapat bekerja lebih relaks dan tidak terlalu tertekan dengan suasana
perkantoran
10. Menghemat penggunaan kertas
Dengan adanya internet, semua laporan berbentuk kertas dapat dihemat dengan menggunakan laporan yang diakses secara online dan dapat didistribusikan secara merata.
Dengan adanya internet, semua laporan berbentuk kertas dapat dihemat dengan menggunakan laporan yang diakses secara online dan dapat didistribusikan secara merata.
Perkembangan Bisnis
Informatika
Seiring dengan
perkembangan jaman, sektor bisnis mulai memanfaatkan teknologi informasi untuk
memudahkan melakukan komunikasi, sehingga transaksi dalam berbisnis menjadi
lebih cepat dan lebih efisien. Dengan adanya teknologi informasi, akan membantu
proses monitoring pergerakan bisnis yang menggunakan jaringan internet sehingga
dapat melihat laporan harian maupun bulanan dan memudahkan untuk menyusun
strategi dimasa mendatang. Selain monitoring laporan, dapat juga memonitoring
kinerja karyawan sehingga pengawasan dapat dilakukan secara baik dan benar.
Selain itu, dengan
adanya bisnis informatika, membuat biaya produksi dan operasional menjadi lebih
hemat dan lebih mudah dikontrol, ditambah dengan penggunaan internet, sebuah
bisnis dapat dipromosikan diberbagai macam aplikasi yang menggunakan internet,
sepertu social media, web browser, game, dll. Akses informasi dan penyebarannya
pun akan semakin mudah dengan adanya jaringan internet sehingga informasi dapat
tersebar secara merata.
Perusahaan dibidang
Bisnis Informatika
AT&T (American Telephone and
Telegraph Company Inc)
American Telephone and Telegraph Company Inc (AT
& T) adalah sebuah perusahaan telekomunikasi multinasional Amerika yang
berkantor pusat di Whitacre Tower, pusat kota Dallas, Texas. Perusahaan ini
menyediakan telepon seluler, telepon, dan layanan televisi berlangganan
broadband. AT & T adalah perusahaan ketiga terbesar di Texas. Pada tahun
2012, perusahaan juga merupakan operator seluler terbesar ke-20 di dunia,
dengan lebih dari 106 juta pelanggan. AT & T juga menyediakan akses ke
lebih dari 402.000 hotspot global melalui kesepakatan roaming.
Gambar 3 Logo Perusahaan AT&T |
Sejarah AT & T Inc bisa ditelusuri kembali
dari Bell Telephone Company yang didirikan oleh Alexander Graham Bell setelah
penemuan teleponnya. Salah satu anak perusahaan dari Bell Telephone Company
adalah AT&T yang didirikan pada tahun 1885. AT&T kemudian menjadi
perusahaan utama setelah mengakuisisi perusahaan Bell pada 31 Desember 1899
karena alasan hukum. AT & T membangun jaringan anak perusahaan di Amerika
Serikat yang memegang monopoli layangan telepon resmi pemerintah yang
diformalisasikan dalam Komitmen Kingsbury selama abad ke-20. Monopoli ini
dikenal sebagai Bell System, dan selama periode ini, AT & T juga dikenal
dengan julukan Ma Bell. Selama beberapa waktu tertentu, AT & T awal
ini menjadi perusahaan ponsel terbesar di dunia.
Pada tahun 1984, pemerintah AS memutuskan
monopoli AT & T dan mengharuskan AT & T untuk melakukan divestasi anak
perusahaan regional dan mengubahnya menjadi perusahaan individu.
Perusahaan-perusahaan baru ini dikenal dengan Regional Bell Operating
Companies, atau lebih informalnya, Baby Bells. Dari pengaturan ini, SBC
Communications Inc (sebelumnya dikenal sebagai Southwestern Bell Corp) lahir.
AT & T tetap mengoperasikan layanan jarak jauhnya, namun karena perpisahan
itu, muncullah pesaing Bell seperti MCI dan Sprint.
Pada babak berikutnya dari tahun 1990-an,
perusahaan mengakuisisi beberapa perusahaan telekomunikasi lainnya dan menjual
bisnis kabelnya. SBC Communications Inc menempatkan dirinya sebagai
penyedia komunikasi global dengan mengakuisisi Pacific Telesis Group (1997), Southern
New England Telekomunikasi (1998) dan Ameritech Corp (1999). Pada tahun 2005,
SBC Communications Inc mengakuisisi AT & T Corp, menciptakan AT & T
baru.
Pada tahun 2005, SBC dibeli AT & T sebesar $
16 miliar. Setelah pembelian ini, SBC mengadopsi nama dan merek AT &
T. AT & T 1885 yang dulu masih ada dan menjadi anak perusahaan telepon
jarak jauh dari perusahaan ini. Saat ini, AT & T memiliki 11 dari 24
perusahaan Sistem Bell.[8]
Cakupan Jenis Barang /
Jasa yang Ditawarkan
AT&T meriupakan
perusahaan terbesar ketujuh di Amerika Serikat dan terbesar ke-14 di dunia yang
menyediakan layanan darat telepon, jarak jauh, layanan telepon selular dan
layanan televisi kabel. AT&T juga sedang mengembangkan teknologi 5G dengan
percobaan pada Perangkat Netgear Nighthawk, modem hotspot 5G yang dipasarkan
operator seluler di Amerika Serikat. AT&T juga mengembangkan teknologi 5G
pada perangkat mobile yang digunakan pada perangkat Samsung.
Selain pada pengembangan
jaringan 5G, AT&T juga mermbah pada dunia layanan televise kabel. Setelah
AT&T merampungkan akuisisi Time Warner dengan nilai US$85,4 miliar atau
setara Rp 1.187,06 triliun (asumsi US$1 = Rp 13.900), dimana pasca akuisisi ini
AT&T meluncurkan program televisi gratis untuk pelanggan seluler. Pelanggan unlimited tanpa kabel (wireless) AT&T akan
mendapatkan layanan gratis atau bisa membelinya seharga US$15 (Rp 208.500) per
bulan pada platform apa pun. Layanan ini didukung iklan dan AT&T akan
meningkatkan platform periklanan. Untuk melihat produk lain yang sudah
terintegrasi dengan AT&T, dapat dilihat pada web https://www.att.com/.
Dilansir dari situs http://www.ourconnections.net/att-products-services/
yang sudah diterjemahkan, at&t memiliki produk dan layanan sebagai berikut
:
1. Mobilitas
AT&T menyediakan opsi
perangkat yang dibutuhkan, dengan banyak rencana untuk dipilih dan sinyal LTE
terkuat di negara ini.
a. AT&T Mobility
b. Program AT&T Berikutnya
c. AT&T Telenav Track
d. AT&T Telenav Track LITE
e. Pelacakan Aset Lengkap Armada AT&T
f. Formulir Pesanan Mobilitas
2. Data
Jaringan perusahaan yang penting
untuk meningkatkan produktivitas, mendukung aplikasi, dan menghubungkan lokasi.
Virtual Private Network AT&T adalah solusi IP VPN berbasis jaringan dan
menyediakan fitur dan fleksibilitas dubutuhkan saat ini dan di masa depan.
a. Layanan AT&T VPN
b. Layanan Ethernet AT&T
3. Internet
Dengan Layanan Internet
Dikelola AT&T, perusahaan mendapatkan akses internet khusus berkecepatan
tinggi untuk tetap terhubung dengan pelanggan, mitra bisnis, dan karyawan. Layanan
ini mencakup keandalan, skalabilitas, kinerja optimal, dan fitur keamanan diandalkan
dari AT&T.
a. Layanan Internet Terkelola AT&T
4. Voice over IP (VoIP)
OurConnections
menunjukkan bagaimana migrasi ke solusi Voice over IP (VoIP) AT&T akan
memungkinkan perusahaan menjadi lebih produktif, menghemat uang, dan bersiap
untuk masa depan.
a. AT&T IP Flex Jangkauan
b. VoIP AT&T
5. Konferensi Web
AT&T Connect: Solusi
inovatif ini menawarkan sumber daya satu atap untuk komunikasi dan kolaborasi,
dengan jendela yang ramping dan intuitif, dan beragam alat konferensi.
a. AT&T Connect
6. Keamanan jaringan
Mendeteksi, menghalangi,
dan mengurangi kerusakan serangan cyber dan gangguan bisnis.
a. Ikhtisar Keamanan Jaringan AT&T
b. Konsultasi Keamanan AT&T
c. Layanan Keamanan Web AT&T
d. Layanan Firewall Berbasis Jaringan
AT&T
Lingkup Perusahaan
1. Cakupan Wilayah
Perushaan AT&T
memiliki cakupan wilayah yang berada di Amerika Serikat dan berkantor pusat di
Whitacre Tower, pusat kota Dallas, Texas. Dilansir dari situs https://www.corp.att.com/worldwide/att-around-the-world,
AT&T mencakup beberapa wilayah didunia, diantaranya adalah :
A. Asia Pacific
- Australia
- China
- Hong
Kong
- India
- Indonesia
- Japan
- Korea
- Malaysia
- New
Zealand
- Philippines
- Singapore
- Taiwan
- Thailand
- Vietnam
B. Eropa, Timur Tengah
dan Afrika (EMEA)
- Austria
- Belgium
- Bulgaria
- Croatia
- Czech
Republic
- Denmark
- Finland
- France
- Germany
- Greece
- Hungary
- Ireland
- Italy
- Israel
- Luxembourg
- The
Netherland
- Norway
- Poland
- Portugal
- Romania
- Russia
- Slovakia
- Slovenia
- South
Africa
- Spain
- Sweden
- Switzerland
- Turkey
- United
Arab Emirates
- United
Kingdom
C. Amerika Latin
dan Karibia
- Argentina
- Brazil
- Chile
- Colombia
- Costa
Rica
- El
Salvador
- Guatemala
- Mexico
- Panama
- Peru
- Puerto
Rico
- Venezuela
D. Amerika Utara
- Canada
-USA
AT&T telah beroperasi di Indonesia di bawah model Penyedia Layanan Lokal sejak 1992. Melalui PT AGNS Indonesia, AT&T mengoperasionalkan lisensi Multi-Media Service Operator (MSO) pada Juni 2011 - dan merupakan operator telekomunikasi asing pertama yang menerima lisensi tersebut yang beralamat di Jl. Jend. Sudirman Kav. 45-46, Menara Selatan lantai 18, Sampoerna Strategic Square, Jakarta dengan no tel: +62 21 575 0805, faks: +62 21 577 0801, dan email: sales.id@ap.att.com
2. Jumlah Karyawan
AT&T telah beroperasi di Indonesia di bawah model Penyedia Layanan Lokal sejak 1992. Melalui PT AGNS Indonesia, AT&T mengoperasionalkan lisensi Multi-Media Service Operator (MSO) pada Juni 2011 - dan merupakan operator telekomunikasi asing pertama yang menerima lisensi tersebut yang beralamat di Jl. Jend. Sudirman Kav. 45-46, Menara Selatan lantai 18, Sampoerna Strategic Square, Jakarta dengan no tel: +62 21 575 0805, faks: +62 21 577 0801, dan email: sales.id@ap.att.com
2. Jumlah Karyawan
Berdasarkan hasil data
pada 2018, AT&T memiliki jumlah karyawan sebesar 273.210. Tetapi pada web
statistia, jumlah karyawan yg ada pada AT&T digambarkan dengan grafik
seperti gambar berikut.
Gambar 4 Statistik Karyawan Perusahaan AT&T dari 2017 - 2018 |
Omset Perusahaan
Omset perusahaan AT&T
memperoleh keuntungan dari Penjualan sebesar US$ 146,8 miliar, Laba sebesar US$
13,2 miliar, dan Profit margin sebesar 9 persen dan menjadikan AT&T pernah
menduduki 20 perusahaan dengan pencetak laba terbanyak didunia pada tahun 2016.
Kemudian, AT&T saat ini memiliki pendapatan sekitar US$ 150 miliar atau
setara dengan Rp 2.097 triliun sedangkan buat keuntungannya aja sekitar US$ 10
miliar atau setara dengan Rp 139 triliun. Sedangkan untuk melihat nilai
investasi pada perusahaan AT&T, dapat dilihat pada halaman https://id.investing.com/equities/at-t.
Informasi Penting
Lainnya
Info 1 : Perkembangan AT&T di Indonesia
AT&T menjadi
satu-satunya perusahaan asing yang mendapatkan lisensi untuk menyelenggarakan
sistem komunikasi data (Siskomdat) secara langsung di Indonesia. Dengan
reputasi globalnya, perusahaan asal AS itu mengaku hampir tak memiliki pesaing
dalam merebut pasar multinasional.
AT&T melalui PT
AT&T Global Network Services Indonesia, telah mendapatkan izin Siskomdat
dari Kementerian Kominfo sejak 27 Mei 2011 lalu. Agar bisa berdiri di
Indonesia, AT&T juga menggandeng PT Pradipta Danavaska selaku mitra
lokalnya. Dengan terbitnya lisensi tersebut, AT&T akhirnya bisa menyediakan
sendiri layanan komunikasi data menyeluruh seperti Internet Protocol Virtual
Private Network (IP VPN), Managed LAN, layanan aplikasi, layanan keamanan data,
dan AT&T Connect.
Selain itu, masih dengan
lisensinya, AT&T juga dapat melakukan negosiasi langsung dengan perusahaan
kliennya di Indonesia, meski AT&T tetap menyewa infrastruktur lokal seperti
serat optik dan satelit kepada Telkom dan Indosat.[12]
Info 2 : Anak Perusahaan AT&T
AT&T memiliki anak
perusahaan yang berada dibawah naungannya, diantaranya adalah :
a. DirecTV
b. AT&T
TV NOW
c. Cricket
Wireless
d. AT&T
Prepaid
e. Warner
Media
f. AT&T
Digital Life
g. Xandr
h. Vrio
i. AT&T
Labs
j. Celluar
One
k. dll.
Info 3 : AT&T Terlilih Hutang
AT&T pernah telilit
hutang sebesar US$ 170 miliar yang dilunasi dengan menjual jaringan kabel HBO
untuk mengurangi tumpukan utang perusahaan tersebut. HBO menjadi salah satu
aset yang akan dijual oleh AT&T Inc. Namun belum ada pembicaraan formal
dengan pembeli potensial tersebut. Sejak November 2018, AT&T berkomitmen
untuk mengurangi beban utang yang besar pada tahun 2019 melalui berbagai
langkah, termasuk peninjauan terhadap semua aset non-inti seperti sahamnya
dalam perusahaan video streaming Hulu untuk kemungkinan akan dijual.
AT&T telah
mengadakan diskusi internal tentang niatan menjual HBO, sebagai jaringan TV
yang memproduksi Game of Trones. Tetapi sejak itu telah terjadi perselisihan
antara perusahaan telekomunikasi yang berpusat di Texas dan eksekutif media
yang berbasis di New York, yang menyebabkan kepergian CEO HBO Richard Plepler
dan chief income officer Simon Sutton. [13]
Info 4 : Perkembangan AT&T di Amerika
AT&T merupakan
konglomerasi telekomunikasi multinasional yang berpusat di Whitacre Tower di
Dallas, Texas. AT&T kini merupakan perusahaan telekomunikasi terbesar di
dunia. AT&T menjadi penyedia layanan telepon seluler terbesar kedua dan
penyedia layanan telepon kabel terbesar di AS. Perusahaan ini juga merupakan
operasi televisi berbayar terbesar di AS.
Di Texas, AT&T
merupakan perusahaan terbesar kedua setelah Exxon Mobil. Pada Februari 2017,
AT&T menjadi perusahaan terbesar ke-12 di seluruh dunia dilihat dari
pendapatan, keuntungan, aset, dan nilai pasar. Dilihat dari pendapatan,
AT&T menjadi perusahaan telekomunikasi terbesar di dunia. Pada 2017, mereka
juga masuk 18 operator telekomunikasi terbesar di dunia dengan 134 pelanggan.
AT&T menduduki peringkat keempat pada 2017 sebagai brand paling berharga
versi Brand Finance.
Info 5 : Penghargaan yang didapat AT&T
AT&T telah diberikan
dengan berbagai penghargaan perusahaan dan merek termasuk :
a. AT&T
Peringkat # 1 di Telecom Global di Perusahaan FORTUNE Paling Dikagumi untuk
Tahun Ketiga berturut-turut. AT&T Juga Masuk Peringkat 50 Perusahaan Paling
Dikagumi di Dunia. (2017) *
b. J.D.
Power Purchase Experience Studi Servis Penuh 2017 V1 AT&T Menyapu Semua
Kategori untuk Mengambil Peringkat Teratas. AT&T Mencetak Lebih Tinggi
Daripada Rata-Rata Industri dan Pesaing Terdekat, Mengambil Penghargaan untuk
ke-8 kalinya secara Berturut-turut. Kami adalah operator pertama yang mendapat
peringkat tertinggi di semua 6 kategori yang dievaluasi untuk Studi Pengalaman
Pembelian (2017). **
c. J.D.
Studi Layanan Purna Waktu Pelanggan Powerfull 2017 V1 AT&T Mengambil
Peringkat Teratas. AT&T Mengecam Penyedia Lainnya untuk Kedua Kali
berturut-turut; Peringkat 13 Poin Lebih Tinggi Daripada Rata-Rata Industri
Layanan Lengkap. ***
d. Total
Telecom - Penghargaan Komunikasi Dunia, menyebut AT&T sebagai Operator
Global Terbaik berdasarkan investasi modal, akuisisi pasar, layanan baru, dan
inovasi teknologi. (2015).
e. Columbia
Business School “Penelitian baru, oleh Columbia Business School Center tentang
Kepemimpinan Merek Global dengan Aimia Institute, menunjukkan survei responden
yang mencatat AT&T sebagai telekomunikasi AS yang tepercaya.” (2015).
f. Brand
Key Top 100 Loyalty Leaders: AT&T berada di peringkat 1 dalam Brand Key Top
100 Loyalty Leaders dalam kategori layanan telepon nirkabel. (2015).
g, BrandZ:
AT&T tetap menjadi merek paling berharga di industri telekomunikasi selama
lima tahun berturut-turut. (2011-2015).
h. Tenet
Partners menempatkan AT&T sebagai telekomunikasi teratas dalam daftar “Top
100 Most Powerful Brands” 2015: AT&T berada di peringkat ke-30 secara
keseluruhan, naik tiga peringkat dari 2014. Tenet Partners menganalisis data
dalam CoreBrand Index (CBI) dan peringkat perusahaan berdasarkan kesadaran
tinggi dan persepsi merek yang positif. (2015).
i. Davis
Brand Capital 25 Ranking: AT&T diakui untuk keunggulan kepemimpinan dan
manajemen yang luar biasa dalam nilai merek, kinerja kompetitif, kekuatan
inovasi, budaya perusahaan, dan dampak sosial. (2015).
j. Indeks
Keterlibatan Loyalitas Pelanggan Kunci Merek: berada di peringkat 1 untuk tahun
keenam berturut-turut dalam kategori Indeks Kesetiaan Loyalitas Pelanggan
(CLEI) Brand Keys 2015.
k. BrandZ:
AT&T tetap menjadi merek paling berharga di industri telekomunikasi selama
empat tahun berturut-turut. (2011-2014).
l. Davis
Brand Capital 25 Ranking: AT&T diakui untuk keunggulan kepemimpinan dan
manajemen yang luar biasa dalam nilai merek, kinerja kompetitif, kekuatan
inovasi, budaya perusahaan, dan dampak sosial. (2014).
m. Indeks
Keterlibatan Loyalitas Pelanggan Kunci Merek: berada di peringkat 1 untuk tahun
kelima berturut-turut dalam kategori Brand Loyalty Engagement Index (CLEI)
Indeks Layanan Pelanggan Nirkabel.
Dengan keterangan :
* Dari Majalah FORTUNE,
1 Maret 2017. © 2017 Time Inc. FORTUNE dan The Most Admired Companies® Dunia
adalah merek dagang terdaftar dari Time Inc. dan digunakan di bawah Lisensi.
FORTUNE dan Time Inc. tidak berafiliasi dengan, dan tidak mendukung produk atau
layanan AT&T.
** AT&T menerima
jumlah tertinggi di antara penyedia di JD Power 2013 Volume 2, 2014-2016 (V1
& V2), dan 2017 Volume 1 Pengalaman Pembelian Nirkabel AS Pengalaman
Kinerja Servis Penuh dan 2016 (Vol. 2) dan 2017 (Vol. 1) Studi Kinerja Penuh
Layanan Pelanggan Nirkabel AS. 2017 Vol 1 studi berdasarkan 8.058 (Pembelian)
dan 8.135 (Customer Care) total tanggapan, mengukur persepsi dan pengalaman
pelanggan saat ini, disurvei Juli-Desember 2016.
*** AT&T menerima
skor numerik tertinggi di antara penyedia di J.D. Power 2016 (Vol. 2) dan 2017
(Vol. 1) Studi Kinerja Layanan Nirkabel Layanan Pelanggan Penuh A.S. Wireless.
Studi 2017 V1 didasarkan pada 8.135 respons total, 4 operator layanan penuh,
dan mengukur pengalaman pelanggan saat ini yang menghubungi departemen layanan
pelanggan operator mereka dalam tiga bulan terakhir, disurvei Juli-Desember
2016. [14]
Sumber Referensi
[1] https://www.maxmanroe.com/vid/bisnis/pengertian-bisnis.html pada
6 Oktober 2019 pukul 1:53
[2] https://www.nesabamedia.com/pengertian-bisnis/ pada
6 Oktober 2019 pukul 1:56
[3] https://www.ngelmu.id/pengertian-bisnis/ pada
6 Oktober 2019 pukul 1:59
[4] https://www.hipwee.com/list/5-manfaat-yang-bisa-didapatin-dari-bisnis/ pada
6 Oktober pukul 2:02
[5] https://www.gurupendidikan.co.id/teknologi-informasi-dan-komunikasi/ pada
6 Oktober 2019 pukul 2:18
[6] https://pakarkomunikasi.com/manfaat-dari-perkembangan-teknologi-komunikasi-dan-informasi pada
6 Oktober 2019 pukul 2:37
[7] https://zahiraccounting.com/id/blog/bisnis-dan-teknologi-informasi-apa-hubungannya/ pada
6 Oktober 2019 pukul 2:54
[8] https://m.merdeka.com/att/profil/ pada
6 Oktober pukul 3:10
[9] http://www.ourconnections.net/att-products-services/ pada
6 Oktober pukul 3:26
[10] https://www.corp.att.com/worldwide/att-around-the-world pada
6 Oktober pukul 3:31
[11] https://www.liputan6.com/bisnis/read/2528746/daftar-20-perusahaan-pencetak-laba-terbanyak-di-dunia pada
6 Oktober 2019 pukul 3:58
[12] https://inet.detik.com/telecommunication/d-1675265/garap-pasar-multinasional-att-nyaris-tanpa-pesaing pada
6 Oktober 2019 pukul 4:17
[13] https://internasional.kontan.co.id/news/terlilit-utang-us-170-miliar-att-inc-berencana-jual-hbo pada
6 Oktober pukul 4:29
[14] https://about.att.com/sites/awards/corporate_awards pada
6 Oktober pukul 4:38
Referensi gambar
[1] https://cdn1-production imageskly.akamaized.net/Ya43SkdMvn0gIFyibLNuPHWtjB4=/
640x360/ smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-mediaproduction/medias/
1092033/ original/ 083640600_1450787101-Ilustrasi_ Grafik_Perkembangan__ Penjualan__dan_a
tau _Pencapaian_ Perusahaan _dan_Bisnis_Kredit_Freepik.jpg
[2] https://jagad.id/wp-content/uploads/2018/03/Pengertian-Teknologi-Komunikasi-Fungsi-Tujuan-dan-Perkembangan.jpg
[3] https://techcrunch.com/wp-content/uploads/2019/08/logo_att_share.png?w=730&crop=1
[4] https://www.statista.com/statistics/220683/number-of-atundt-employees-since-2007/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berkomentarlah yang baik
Tidak ada unsur SARA, Pornografi, Ejekan,dsb
Salam Blogger...!!