Selamat Datang di Blog Saya

Halo pembaca semua, saya harap Anda menikmati apa yang saya ketik. Mudah-mudahan informasi tersebut berguna dan bermanfaat bagi Anda pembaca semuanya.

Salam Kenal ☜☠☞

Sabtu, 30 September 2017

Pizza Frenzy : Serial GameHouse Dengan Banyak Combo

Pernahkah anda terpikirkan untuk membuat suatu perusahaan pizza tetapi dapat mengkreasikan setiap topping yang anda inginkan dan menjualnya dengan penjualan terbanyak ? Mungkin anda harus mencoba serial dari GameHouse yang satu ini, Pizza Frenzy.


Tampilan awal game Pizza Frenzy

Pizza Frenzy merupakan sebuah serial game dari perusahaan game ternama GameHouse dan dibuat oleh Sprout Games, yang dipublikasikan oleh PopCap Games. Pizza frenzy bercerita tentang keluarga Stromboli yang ingin mengembalikan kejayaan bisnis pizza pada masanya, dimana kita sebagai pemain akan bertugas sebagai pengantar pizza kepada konsumen dengan cepat. Setiap toko akan bertanggung jawab terhadap pizza dengan topping yang berbeda dan mengantarkannya kepada konsumen yang memesan pizza tersebut.

Dalam permainan ini, pemain diharuskan menjual pizza secara cepat dan tepat, apabila ada kesalahan, maka konsumen akan melakukan komplain dan mengurangi point yang didapat oleh pemain, tetapi jika ada pizza yang dipesan dengan topping yang sama, maka akan meningkatkan combo dari penjualan pizza tersebut sehingga pemain akan mendapatkan point tambahan dan penambahan rating dari penjualan pizza tersebut.

Permainan ini pun dibuat berdasakan beberapa konsumen, diantaranya ada artist, manajer, nelayan, bangsawan, dan kalangan sosialita yang akan memberikan point lebih ketika dilayani, namun ada juga konsumen yang ingin merusak penjualan dari pemain seperti pencuri, penelpon palsu, maupun remaja pembuat grafiti. Tempat penjualan dan topping pada pizza akan berganti seiring dengan kenaikan level pemain, dimulai dari lingkungan perkotaan, lautan, pantai, kutub utara, maupun sampai ke luar angkasa dan setiap kenaikan level, kita akan membuka satu topping pizza yang diinginkan, dimana topping tersebut dapat digabungkan dengan topping lain yang sudah kita dapatkan.

Berikut adalah beberapa gambaran dari game Pizza Frenzy :

Anggota keluarga Stromboli

Beberapa topping yang dapat digunakan

Seorang bangsawan yang membantu mengumpulkan uang
Tampilan saat pemesanan pizza

Tempat penjualan pizza, dimulai dari perkotaan bahkan sampai luar angkasa


Laporan tentang penjualan pizza beserta combonya

Sistem yang direkomendasikan untuk permainan Pizza Frenzy adalah :
·         OS: Windows 98/ME/2000/XP/7
·         CPU: Intel Pentium 3 @ 600 MHz Processor
·         RAM: 256 MB
·         Hard Drive: Kapasitas sebesar 20 MB
·         Video Memory: Kartu grafis dengan kapasitas memory 32 MB
·         Sound Card: Kompatibel dengan DirectX
·         DirectX: Versi 8.0
·         Mouse dan Keyboard

Jika anda ingin mencoba game Pizza Frenzy, anda dapat mendowloadnya dengan klik tombol download dibawah ini

Referensi
https://en.wikipedia.org/wiki/Pizza_Frenzy
http://www.gameedukasi.com/2014/03/review-aspek-realitas-game-pizza-frenzy/



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berkomentarlah yang baik
Tidak ada unsur SARA, Pornografi, Ejekan,dsb
Salam Blogger...!!